Langka Bumi dan Mineral Khusus milik Avonlea Minerals (ASX:AVZ) di Namibia
Sydney, Juli 20, 2011 AEST (ABN Newswire) - Avonlea Minerals Limited (ASX:AVZ) telah memasuki Kesepakatan dengan Kudu Minerals untuk memberikan peluang bagi Avonlea untuk mengakses dan mengeksplorasi areal-areal yang mengandung Elemen Langka Bumi (REE), Vanadium dan beberapa logam dasar. Potensi Vanadium berkualitas tinggi yang banyak serta target-target penggalian telah diidentifikasi untuk REE dan Vanadium pada Tambang Vanadium Abenab yang bersejarah di Namibia.
Territory Uranium Company Limited (ASX:TUC) melaporkan persimpangan yang menggembirakan pada Prospek Langka Bumi Quantum di Northern Territory. Sekitar 11 meter perubahan mineral yang kuat, saluran yang mengandung fluor kuarsa dan mineralisasi sulfida telah digali. Penggalian mata berlian terus dilanjutkan di Quantum dan tahap lain dari penggalian RC direncanakan dilaksanakan minggu ini.
Frontier Rare Earths Limited (TSE:FRO) telah menanda tangani kesepakatan puncak dengan Korea Resources Corporation guna menyusun kerjasama strategis untuk mempercepat pembangunan Proyek Langka Bumi Zandkopsdrift milik Frontier di Afrika Selatan. Di bawah kesepakatan ini, Korea Resources Corporation akan meraih 20% keuntungan Proyek Zandkopsdrift serta lebih dari 10% posisi ekuitas di Frontier dan berhak untuk membeli hingga 40% produksi langka bumi Zandkopsdrift. Perusahaan-perusahaan ini berharap untuk menanda tangani kesepakatan kerjasama strategis yang mengikat pada kuartal keempat 2011.
Avalon Rare Metals (NYSE:AVL) menerbitkan Buletin Industry kemarin setelah Menteri Perdagangan Cina mengumumkan pada 14 Juli bahwa kuota ekspor elemen langka bumi untuk paruh kedua 2011 adalah sebesar 15.738 ton. Pandangan Avalon mengenai pengumuman ini adalah sebagai kelanjutan dari strategi Cina untuk mencapai kuota ekspor 30.000 ton pada lima tahun mendatang. Strategi ekspor keseluruhan dari langka bumi Cina tidak berubah dan industri di luar Cina masih membutuhkan produksi langka bumi dari luar Cina untuk memenuhi permintaan global.
Investorium.tv, Platform Webcast Korporasi Asia akan menayangkan Webcast mengenai Elemen Langka Bumi dan Mineral Khusus pada 12 Desember. Perusahaan-perusahaan akan secara bersama-sama menampilkan kepada pemirsa secara langsung di Sydney dan Webcast melalui Investorium.tv dari pukul 16:45 Waktu Australia (AEST).
Kekayaan mineral dalam Elemen Langka Bumi merupakan elemen kunci bagi pembangunan dan pengelolaan komponen utama teknologi energi ramah lingkungan, kendaraan bermotor dan elektronik. Mineral-mineral ini sangat penting bagi hampir semua teknologi ramah lingkungan seperti turbin udara, panel surya, dan mesin hibrida. Diperkirakan bahwa seluruh teknologi yang terkait dengan Elemen Langka Bumi ini bergantung pada material langka bumi dari Cina dan sejumlah terbatas dari cadangan di luar Cina untuk produksinya.
Kontak
Asia Business News
Sydney Tel: +61-2-9247-4344
Tokyo Tel: +81-3-6868-3802
http://www.abnnewswire.net
| ||
|